Dapat Mainan Baru Dari Pasukan Pandawa, Anak-anak Distrik Keneyam Gak Mau Pulang Ke Rumah

    Dapat Mainan Baru Dari Pasukan Pandawa, Anak-anak Distrik Keneyam Gak Mau Pulang Ke Rumah
    Pasukan Pandawa Kostrad Dalam Membahagiakan Anak-anak di Distrik Keneyam, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan, Jum'at (26/1/2024).

    NDUGA- Gak ada matinya, mungkin kata itu yang paling cocok untuk menggambarkan kreatifitas Pasukan Pandawa Kostrad dalam membahagiakan anak-anak di Distrik Keneyam, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan, Jum'at (26/1/2024).

    Seperti yang terlihat hari ini, sepulang sekolah siswa-siswi Sekolah Dasar (SD) itu selalu singgah untuk belajar dan bermain bersama Pasukan Pandawa Kostrad di Pondok Pintar. Semenjak pertama kali didirikan Pondok Pintar Pandawa memang menjadi daya tarik tersendiri bagi anak-anak.

    Bukan sekedar nama, Pondok Pintar Pandawa memang seperti sekolah kedua bagi anak-anak di Distrik Keneyam, anak-anak begitu senang jika belajar dan bermain bersama di Pondok Pintar Pandawa, seperti siang ini Siska Murib dan teman-temannya bermain baling-baling bersama Pasukan Pandawa.

    Keseruan pun tampak dari permainan itu, didampingi Prada Rexy mereka beradu dalam bermain baling-baling. Mereka pun berbaris memegang baling-baling nya dan siap beradu dalam melepas baling-baling. “Jadi permainan baling-baling ini dilakukan bersama, yang paling tinggi itulah yang menang, ” tambah Prada Rexy.

    Sementara itu Dansatgas Mobile Yonif 411/Pandawa Kostrad Letkol Inf Subandi S.E., M.I.P menjelaskan, Pondok Pintar Pandawa ini memang selalu ramai dikunjungi anak-anak untuk belajar dan bermain bersama Pasukan Pandawa Kostrad.

    Lanjutnya, Personel kita selalu stanby untuk menemani anak-anak belajar dan bermain, jadi dalam Pos Kotis Pandawa ini kita stanby kan sebagai piket, jika ada masyrakat yang berobat atau anak-anak belajar di Pondok Pintar Pandawa yang menjabat sebagai piket langsung siap melayani.

    “Walaupun cuma bermain baling-baling tapi mereka begitu senang dan semangat, melalui cara sederhana ini lah yang kami terapkan untuk terus membuat anak-anak semakin nyaman dan gembira, " terang Dansatgas.

    Tak hanya jadi tempat belajar dan bermain Pondok Pintar Pandawa selalu mengeluarkan ide-ide baru sehingga anak-anak selalu betah untuk bermain dan belajar. Mereka pun begitu ceria mendapat mainan baru dari Pasukan Pandawa.

    “Om ini bagaimana kah cara mainnya, mainan baru jadi, kita belum pernah main e, ” tanya Siska Murib. Dengan penuh kesabaran Prada Rexy langsung mencotohkan cara bermain baling-baling tersebut. “Liat om dulu ya, ini caranya begini, baling-balingnya di dorong kuat ke atas, semakin kuat kita dorong, semakin tinggi baling-balingnya nanti akan terbang, ” jelas Prada Rexy.

    Senyum ceria anak-anak pun terlihat jelas, setelah bisa mempraktekkan permainan barunya, mereka pun semakin betah bermain bersama Pasukan Pandawa. Hari pun semakin siang, panas terik matahari semakin menyengat anak-anak pun harus pulang ke rumah.

    Editor      : JIS Agung 

    Sumber  : Penkostrad 

    nduga papua pegunungan yonif 411 pandawa kostrad
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Dukung Ketahanan Pangan, Anggota Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Kunjungi Kenyam Nduga, Pj Gubernur Papua...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Langkah Preventif Lapas Permisan Terhadap Gangguan Keamanan dan Ketertiban
    Kontrol Area Lingkungan Lapas Permisan, Terapkan Prinsip Awas Jangan - Jangan

    Ikuti Kami